Teknologi

Cara untuk Menyimpan File Online Dengan Aman

Sekarang ini Anda tidak usah bingung lagi ketika mau menyimpan file, karena sudah banyak aplikasi atau situs yang menyediakan penyimpanan secara online. Website penyimpanan online ini sudah banyak menawarkan fitur yang bisa digunakan, fitur yang ditawarkan biasanya ada yang gratis dan juga ada yang berbayar. Kedua fitur tersebut yang membedakan hanyalah ruang penyimpanannya.

Dengan banyaknya media penyimpanan tersebut tentu tidak lagi membutuhkan penyimpanan dengan menggunakan sebuah flashdisk maupun hard disk. Hal tersebut dikarenakan, Anda dapat mengambil manfaat dari layanan penyimpanan online atau biasa disebut dengan cloud storage. Nah, untuk memilih sebuah cloud storage tentu harus teliti, yaitu dengan melakukan seperti langkah berikut ini di antaranya:

Cara Memilih Cloud Storage

1.    Memiliki Kemampuan Untuk Berintegrasi Dengan Aplikasi

Jika aplikasi cloud storage memiliki kemampuan berintegrasi langsung dengan sebuah aplikasi dalam HP Anda, Anda tidak akan perlu risau lagi. Jika sudah mampu berintegrasi dengan aplikasi HP Anda, maka cloud storage tidak akan menggunakan software lain lagi, sehingga tingkat keamanan cloud storage yang Anda pilih sudah pasti memiliki keamanan yang ketat dan terjaga.

2.    Memiliki Kemampuan Untuk Pencadangan Dan Pemulihan Data

Memiliki kemampuan untuk melakukan pemulihan data dan juga bisa mencadangkan data adalah suatu fitur yang sangat penting untuk dimiliki sebuah cloud storage. Anda bisa memilih tingkat pencadangannya, paling tidak dengan memilih cloud storage yang bisa mengembalikan data setidaknya dalam 30 hari. Dengan adanya fitur pemulihan data, maka tingkat keamanan file Anda akan selalu terjaga baik.

3.    Biaya Yang Rendah

Jika Anda menginginkan penyimpanan yang banyak Anda harus memilih cloud storage dengan paket yang premium, karena jarang sekali ada paket gratis yang bisa menyediakan fitur ruang penyimpanan yang banyak. Oleh karena itu, Anda harus menyesuaikan budget Anda dengan tarif penagihan setiap bulannya. Selain itu Anda juga bisa membandingkan biaya penagihan dari masing-masing aplikasi.

4.    Fitur Keamanan Yang Terjaga

Keamanan sebuah cyber tentu menjadi prioritas utama bagi pelanggannya, sebab dengan keamanan yang ketat semua data tidak akan hilang atau dicuri oleh orang lain. Anda bisa memilih layanan yang menyediakan fitur enkripsi data tingkat tinggi dan juga menggunakan autentikasi keamanan dua faktor untuk loginnya. Dengan adanya dua faktor keamanan tersebut tidak ada orang yang bisa mencuri data.

5.    Fitur Kolaborasi

Selain pembahasan mengenai tingkat keamanan, Anda juga bisa memilih cloud storage yang bisa berkolaborasi dengan tool yang disediakan. Anda bisa memilih cloud storage yang menyediakan tools untuk memberikan komentar pada setiap dokumen, dapat melakukan tagging kepada pengguna lain serta dapat membuat dokumen secara kolaboratif pada setiap cloud storage yang Anda pilih.

6.    Memiliki Akses Dari Mana Saja

Banyaknya pengguna cloud storage pada setiap perusahaan tentu membutuhkan jalur akses yang bisa dilakukan dari segala sumber. Aplikasi layanan cloud storage menggunakan aplikasi mobile tentu akan dapat memudahkan pengguna dalam mengakses data dari setiap perangkat apa saja. Oleh karena itu pilihkan cloud storage yang telah memberikan pelayanan yang menggunakan akses layanan mobile.

Rekomendasi Cloud Storage Buat Anda

1.    Dropbox

Dropbox merupakan sebuah cloud storage yang paling banyak digunakan pengguna mobile saat ini. Dalam cloud storage ini telah menyediakan ruang penyimpanan gratis sebanyak 2 GB, sehingga bisa digunakan untuk penyimpanan pribadi pada mobile phone Anda, komputer pribadi dan juga tablet yang Anda punya. Selain penyimpanan gratis, Dropbox juga menyediakan fitur penyimpanan premium juga.

Dengan menggunakan fitur premium, Anda bisa menyimpan file, gambar atau dokumen dengan ukuran berapa pun bisa masuk dan tersimpan dalam Dropbox cloud storage. Selain itu Dropbox memiliki jalur akses dari mobile phone, sehingga dapat memudahkan Anda untuk melakukan sistem drag – and – drop atau memindahkan dokumen dari HP ke cloud storage maupun dalam keadaan sebaliknya.

2.    Google Drive

Siapa yang tidak mengenal Google, Google merupakan situs yang menyediakan berbagai informasi yang bisa didapatkan oleh semua orang, selain informasi Google juga telah menyediakan fitur penyimpanan yang disebut dengan Google Drive. Google Drive memberikan penyimpanan file gratis sebanyak 15 GB. Dengan fitur gratis tersebut, memungkinkan untuk menyimpan file besar di HP Anda.

3.    OneDrive

Menyimpan dan mengelola file dalam cloud storage OneDrive merupakan suatu proses yang mudah, banyak orang yang memprioritaskan OneDrive sebagai cloud storage nya. Selain melakukan penyimpanan yang mudah, cloud storage ini juga menyediakan fitur yang tak kalah menarik dari Google Drive yakni menawarkan penyimpanan gratis sebanyak 7 GB untuk file besar Anda.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memperoleh cloud storage yang sesuai dengan keamanan dan fitur yang lengkap. Jika Anda mau ingin mengetahui fitur atau tips lainnya yang berkaitan dengan cloud storage, Anda bisa mengunjungi link www.saungfirmware.id.