Gaya Hidup

Mengapa Musik Dapat Mempengaruhi Perasaan Manusia?

Download lagu menjadi alternatif untuk mendengarkan musik dari berbagai genre secara offline. Mendengarkan musik menjadi salah satu aktivitas yang tidak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari.

Bahkan terdapat istilah bahwa hidup akan hampa tanpa adanya musik. Sebab, musik sudah menjadi bagian dari kehidupan, apalagi jika Anda sedang merasa sepi. Musik bisa menjadi teman untuk berbagai generasi, baik anak-anak maupun lansia.

Musik memiliki kemampuan untuk bisa mempengaruhi individu, terutama dalam menciptakan berbagai emosi. Mulai dari rasa sedih, senang, bahagia, nostalgia hingga sebagai penyemangat. Hal inilah yang menjadikan banyak orang menjadikan musik untuk menemani berbagai aktivitas harian.

Alasan Musik Mempengaruhi Perasaan Manusia?

Lebih lanjut, mengapa musik dianggap bisa mempengaruhi perasaan manusia? Yuk simak berikut ini penjelasan lengkapnya.

Musik Mampu Merelaksasi

Hanya dengan mendengarkan musik saja, bisa memberikan reaksi psikologis yang mengubah emosional seseorang. Adanya ritme yang musik hasilkan bisa menjadikan pikiran Anda rileks, lalu memunculkan perasaan tenang, positif, dan nyaman.

Melalui musik, bisa memunculkan respons dari sistem saraf otonom yang membantu mengurangi stress pada manusia. Seseorang yang mendengarkan musik dapat pulih secara lebih cepat ketika mengalami stress.

Hal ini karena ketika Anda mendengarkan musik akan membantu dalam mengurangi pelepasan hormon stress atau hormon kortisol yang ada pada tubuh Anda. Bukan hanya itu saja, musik juga bisa membantu mengurangi tingkat gejala depresi.

Membangkitkan Memori

Mungkin setiap orang memiliki musik tertentu yang terdengar saat terjadinya peristiwa penting dalam hidup Anda. Meskipun sudah berlangsung dalam kurun waktu cukup lama, tetapi musik mampu menimbulkan pengalaman emosional yang membangkitkan memori. Hal ini biasanya disebut dengan nostalgia.

Anda bukan hanya akan mengingat musiknya saja, tetapi juga berbagai hal yang mampu mengingatkan memori pada peristiwa tersebut.

Katakanlah Anda mendengarkan lagu romantis ketika sedang melamar pasangan yang dicintai. Beberapa tahun berlalu, ketika Anda mendengarkan lagu tersebut maka pikiran Anda akan kembali pada peristiwa itu.

Baca juga : Tingkatkan Kualitas Pembelajaran Dengan Teknologi

Meredakan Stress

Musik menjadi salah satu cara untuk meregulasi emosi. Anda mungkin sering kali memutar musik sedih ketika sedang mengalami kesedihan untuk melepaskan diri. Caranya dengan fokus terhadap alunan musik merdu serta lirik yang erat kaitannya dengan pengalaman pribadi Anda.

Saat Anda mendengarkan musik yang lambat dan lembut, misalnya musik klasik maka bisa lebih mengatur emosi negatif. Berbeda ketika Anda mendengarkan musik keras atau berat, bisa membangkitkan emosional Anda.

Ketika Anda mendengarkan musik bahagia, maka pikiran Anda bisa terpengaruh ketika memandang dunia saat mengalami stress.

Hal ini juga yang menyebabkan mengapa ketika Anda mendengarkan musik tertentu bisa meneteskan air mata. Sebab, terdapat pelepasan dari sisi emosional yang ada dalam diri Anda.

Imajinasi dalam Pikiran

Ketika Anda mendengarkan lirik lagu, bisa menciptakan imajinasi di dalam pikiran Anda. Munculnya imajinasi biasanya berasal dari keinginan yang sebenarnya ada dalam diri Anda.

Sehingga hanya dengan mendengarkan lagu, Anda bisa merasa puas karena sudah menciptakan imajinasi yang terasa menyenangkan. Mungkin hampir semua orang pernah membayangkan menjadi sosok tertentu ketika mendengarkan musik.

Bahkan Anda bisa membayangkan sedang bersama seseorang saat mendengarkan lagu yang romantis. Bisa juga Anda membayangkan sedang menari-nari sambil menyanyi ketika mendengarkan lagu k-pop melalui download lagu.

Musik Mampu Mewakili Perasaan

Sebagian orang masih merasa kesulitan ketika harus mengungkapkan perasaan tertentu secara langsung. Sehingga menjadikan lirik lagu sebagai solusi untuk mengatasi permasalahan itu.

Tidak mengherankan apabila saat ini banyak orang yang menjadikan musik untuk menyuarakan perasaan. Hal ini baik untuk membantu menurunkan frustrasi yang disebabkan perasaan yang tidak bisa keluar melalui kata-kata.

Mungkin Anda pernah menyatakan cinta kepada seseorang dengan mengirimkan lagu romantis. Bisa juga Anda memprotes pemerintah dengan menyanyikan lagu yang bertema kritik terhadap pemerintahan.

Respons Psikologis

Musik erat kaitannya dengan perasaan yang senang, bahkan dapat memunculkan respons psikologis dan biologis yang sama layaknya Anda mendapatkan uang, seks hingga makan enak.

Terlebih jika Anda mendengarkan genre musik yang Anda sukai. Terdapat perasaan puas yang sulit dijelaskan dengan kata-kata hanya dengan mendengarkan musik saja.

Penularan Emosi

Nada dan lirik yang ada dalam sebuah lagu mampu menularkan emosinya kepada pendengar. Katakanlah musik dengan lirik yang sedih bisa membuat Anda merasa sedih. Berbeda dengan musik yang liriknya bahagia maka bisa memberikan energi positif sepanjang hari.

Sehingga tidak heran jika banyak orang yang mendengarkan musik dengan lirik bahagia saat berangkat ke kantor. Sebab, hal ini baik untuk memacu semangat untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Kemudian ketika Anda datang dalam suatu konser, Anda mungkin melihat orang-orang melompat sesuai dengan irama. Secara otomatis Anda akan tertular untuk turut melompat sesuai irama tersebut.

Mengatasi Insomnia

Kondisi insomnia sering kali membuat mood seseorang menjadi berantakan. Terutama karena kondisi tubuh yang Lelah dan mengantuk namun tidak kunjung bisa tidur lelap. Insomnia bisa dialami siapa pun tanpa mengenal usia dan menjadi masalah yang serius.

Meskipun terdapat berbagai jenis pengobatan untuk mengatasi masalah insomnia, namun musik juga bisa menjadi alternatif. Menenangkan perasaan bisa menggunakan musik klasik yang menjadi obat efektif, aman, dan terjangkau.

Musik mampu membuat pikiran dan tubuh Anda terasa lebih rileks, sehingga memudahkan untuk terlelap tidur. Namun pilih musik yang memiliki alunan lembut dan pelan.

Itulah penjelasan tentang alasan mengapa musik bisa mempengaruhi perasaan kita sehari-hari. Apalagi saat ini download lagu sudah semakin mudah dengan banyaknya platform penyedia.