Nusantara

Menkes Resmikan Genomics Hub Jakarta

Pada rabu 13 April yang lalu menteri kesehatan RI Budi telah meresmikan Genomics Hub atau Genomik Solidaritas Lab atau GSI Lab. Lokasi dari Genomics Hub ini sendiri adalah di jalan Sultan Agung di nomor 29, Guntur dan di kecamatan Setiabudi. Genomik Solidaritas Lab yang ada di Jakarta Selatan ini adalah Lab dari inisiatif kewirausahaan sosial atau Social Entrepreneurship.

Lab Genomics Hub ini sendiri menjadi salah satu pelopor dari aksi solidaritas yang bernama #SwabandsaveIndonesia untuk Covid 19. Jadi ini adalah sebuah aksi solidaritas dari kewirausahaan sosial untuk bisa membantu dan juga mendukung pemerintah dan juga masyarakat menghadapi Covid 19. Karena dari Genomik Solidaritas Lab ini akan ada pengetesan PCR yang memang tepat dan juga akurat, serta proses yang cepat.

Seperti kita ketahui memang pandemi Covid 19 ini memang menjadi salah satu hal yang sangat menghancurkan sekali bagi beberapa negara. Dan Indonesia sendiri sempat menghadapi kekacauan yang luar biasa akibat dari pandemi ini, dan memang sempat kesulitan menghadapi pandemi. Sehingga ada gerakan solidaritas ini yang memunculkan adanya lab yang bisa membantu pemerintah dalam melakukan tes PCR ini.

Dengan adanya tes yang cepat dan juga tepat, tentunya akan jauh lebih mudah untuk bisa mengatasi pandemi yang sangat berbahaya ini. Dan memang Menteri Kesehatan pun meresmikan Genomik Solidaritas Lab ini untuk supaya bisa menjadi bantuan baru bagi pemerintah. Sehingga Indonesia pun akan bisa lebih baik dalam menghadapi pandemi Covid 19 yang sudah memiliki banyak korban meninggal.

Genomik Solidaritas Lab ini sendiri sudah menjadi Official Dealer dari Oxford Nanopore Technologies dan sudah mendapatkan sertifikasi juga dari ONT. Sertifikasi dalam pemberian layanan sequencing yang diberikan ONT ini pun diberikan untuk mengedepankan berbagai penelitian di Indonesia. Alat sequencing yang ada di dalam lab tersebut memang mempermudah untuk melakukan sequencing di mana saja dan kapan saja.

Dengan menggunakan teknologi realtime sequencing ini, maka hasil dan juga proses dari sequencing ini akan bisa dipantau dengan mudah dan langsung. Genomics Hub ini sendiri memang bekerja sama dengan Oxford Nanopore Technologies dari UK untuk memajukan sistem Sequencing di Indonesia. Genomik Solidaritas Lab ini pun memiliki fasilitas yang terbilang cukup lengkap ya, mulai dari lab medis utama, konsultasi dan perkantoran.

Dengan beberapa fasilitas tersebut, tentunya akan bisa membantu pemerintah Indonesia dalam bidang kesehatan terutama melawan Covid 19. Bukan hanya berhenti sampai di Covid 19 saja, akan tetapi juga bisa membuka kesempatan untuk adanya revolusi sains dan transformasi di bidang kesehatan juga. Dan itu pun menjadi salah satu harapan dari Menteri Kesehatan terhadap Genomics Hub ini.

Menkes Budi pun mengatakan bahwa teknologi sequencing yang terbaru ini akan menjadi salah satu revolusi sains. Dan revolusi sains yang terjadi di Genomics Hub ini sendiri dinilai akan memberikan pengaruh yang sangat besar pada peradaban manusia. Menurut Menteri Kesehatan pun kondisi ini menjadi salah satu peluang atau kesempatan yang sangat besar untuk Indonesia ke depannya.

Menteri Kesehatan Budi pun menambahkan bahwa dirinya akan berupaya untuk membangun ekosistem dengan mengumpulkan para investor. Menteri Kesehatan pun memberikan pujian kepada Genomik Solidaritas Lab ini atas kemajuan dan hasil kerja keras mereka. Dan menghimbau untuk supaya terus bekerja sama dengan pemerintah untuk supaya bisa mendorong terjadinya transformasi di bidang kesehatan.